Cara Membuat Sup Ayam Yang Enak Dan Mudah

menu masakan sehat
Terkadang para ibu rumah tangga merasa bingung jika harus memikirkan makanan apa yang cocok untuk disajikan pada buah hati. Pastinya harus menu masakan sehat dan mengenyangkan yang menjadi prioritas utama dalam memasak mereka. Namun terkadang apa yang kita sajikan tidak mereka inginkan. Berikut ini ada salah satu menu masakan yang cocok di musim hujan seperti sekarang ini, yaitu sup ayam.

Makanan ini akan sangat cocok bagi anak-anak yang susah makan, jika memang mereka tidak suka makan sayurnya, mereka masih bisa memakan kaldunya yang pasti dapat menambah nafsu makan mereka.
  • Pertama-tama kita siapkan bahan-bahannya terlebih dahulu yang diantaranya:
  • Dada ayam sebanyak ½ kg, direbus setengah matang lalu potong-potong kecil
  • Wortel berukuran sedang sebanyak 3 buah, potong juga sesuai selera
  • Seledri sebanyak 2 batang
  • Kentang berukuran sedang sebanyak 2 buah
  • Bawang putih satu siung
  • Garan 1/8 sdt
  • Merica secukupnya
  • Bumbu kaldu secukupnya
menu masakan sehat
Setelah semua bahan sudah siap, selanjutnya kita memulai membuatnya. Pertama-tama panaskan air hingga mendidih, kemudian masukan ayam, kentang dan wortel lalu rebus hingga matang. Sambil menunggu rebusan sayur dna ayam matang, kita menumis bawang putih hingga harum. Kemudian masukan kedalam air rebusan, tambahkan garam, merica, bumbu kaldu dan seledri. Setelah itu tunggu hingga semua sayur dan ayam matang, maka sup ayam pun siap disajikan.

Bagaimana? Cukup mudah bukan? sup ini akan sangat cocok disajikan pada saat makan malam bersama keluarga. Sup ini akan lebih lezat jika disajikan bersama tempe goreng dan kerupuk maka buah hati anda beserta anggota keluarga anda tambah lahap menyantapnya. Masakan yang satu ini juga bermanfaat untuk membantu penyembuhan penyakit flu, karena kandungan nutrisi didalam makanan ini sangat lengkap sehingga mampu membuat daya tahan tubuh menjadi lebih kuat.

Itulah salah satu resep masakan yang cocok disajikan untuk anak dan anggota keluarga anda. Dapatkan juga berbagai menu masakan sehat lainnya di Nestle yang bisa anda akses di Internet.
Share on Google Plus

About windiariska

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 comments :

Post a Comment