Berkuliah Di Universitas Terbaik Di Indonesia Dengan Fasilitas Yang Mendukung

Berkuliah Di Universitas Terbaik Di Indonesia Dengan Fasilitas Yang Mendukung
Setiap lulusan pelajar SMA yang akan melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi harus mencari terlebih dahulu universitas terbaik yang sesuai dengan bakat dan juga minatnya. Salah satu universitas tersebut yaitu Univesitas Indonesia. Terdapat beberapa alasan yang menjadikan Universitas Indonesia menjadi best university in Indonesia diantaranya yaitu Universitas ini telah mendapatkan akreditasi A dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi. Selain itu juga Universitas Indonesia memiliki fasilitas-fasilitas yang mendukung agar mahasiswa bisa belajar dengan efektif dan juga nyaman.

Universitas Indonesia memiliki fakultas-fakultas yang memiliki beberapa program studi dan juga jurusan. Di Universitas Indonesia memiliki program studi atau jurusan yang dikelola oleh beberapa fakultas. Berikut ini merupakan fakultas-fakultas yang ada di universitas terbaik, Universitas Indonesia yaitu:

Fakultas rumpun ilmu kesehatan seperti fakultas kedokteran, fakultas kedokteran Gigi, farmasi, kesehatan masyarakat, dan ilmu keperawatan.

Fakultas rumpun sains – teknologi (saintek) seperti fakultas matematika dan IPA, fakultas teknik dan fakultas ilmu komputer.

Fakultas rumpun sosial – humaniora (soshum) seperti fakultas hukum, fakultas ekonomi dan bisnis, fakultas ilmu pengetahuan budaya, fakultas psikologi, fakultas ilmu sosial dan ilmu politik, dan fakultas ilmu administrasi.

Fakultas rumpun multidisiplin diantaranya adalah sekolah pasca sarjana kajian ilmu lingkungan dan sekolah pasca sarjana kajian stratejik dan global.

Fakultas vokasi / kejuruan seperti program vokasi.
Dengan banyaknya fakultas-fakultas yang berada di Universitas Indonesia, maka anda bisa memilih salah satu fakultas yang sesuai dengan minat dan juga bakat anda.

Selain itu juga Universitas Indonesia berlokasi di dua lokasi yang berbeda yaitu di Depok, Jawa Barat dan juga di Salemba Jakarta Pusat. Sebagai universitas yang banyak diminati oleh para calon mahasiswa ini menyediakan fasilitas-fasilitas yang bisa menunjang proses belajar mahasiswa seperti ruang kelas yang nyaman, dua asrama mahasiswa dan mahasiswi, perpustakaan yang luas, lapangan olahraga, aula, tempat ibadah, kantin, alat transportasi kampus seperti bis dan juga sepeda yang di khususkan untuk para mahasiswa secara gratis dan juga fasilitas lainnya.


Share on Google Plus

About windiariska

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 comments :

Post a Comment